Sabtu, 31 Jan 2026
light_mode
Trending Tags
Beranda » BEWARA » SAPPK ITB Siap Wujudkan Kota Rendah Emisi dalam Pembangunan Berkelanjutan

SAPPK ITB Siap Wujudkan Kota Rendah Emisi dalam Pembangunan Berkelanjutan

  • account_circle Admin Kanal31
  • calendar_month Rab, 25 Mei 2022
  • comment 0 komentar

SPI-BANDUNG

Sekolah Arsitektur, Perencanaan, dan Pengembangan Kebijakan (SAPPK) ITB kembali mengadakan webinar dalam seri Sustainable Development in Built Environment pada Kamis (19/05/2022) secara daring.

Webinar ini diadakan untuk mendiseminasikan pemikiran dosen-dosen yang tergabung dari setiap kelompok keahlian di SAPPK dalam lingkup internal dan eksternal. Dalam webinar kedua ini, tiga dosen dari Kelompok Keahlian Perancangan Arsitektur, di antaranya Tubagus Muhammad Aziz Soelaiman, S.T., M.A., Dr. GES Mohammad Zaini Dahlan, S.P., M.Si., dan Medria Shekar Rani, S.T., M.T., Ph.D. berkesempatan untuk menyampaikan hasil penelitiannya dengan topik Aspek Keberlanjutan dalam Perancangan Bangunan dan Ruang Terbuka Hijau.

Acara dibuka dengan sambutan Dekan SAPPK ITB, Dr. Sri Maryati, S.T., MIP dan dilanjutkan dengan perkenalan kelompok keahlian oleh Ketua Kelompok Keahlian Perancangan Arsitektur, Prof. Dr.-Ing. Ir. Widjaja Martokusumo. Dalam penjelasannya, Prof. Widjaja mengatakan bahwa penelitian ini merupakan studi lanjut dari suatu kelayakan dalam rangka mengembangkan kota rendah karbon dan meningkatkan ruang terbuka hijau.

Berdasarkan data yang dilansir dari World Energy Outlook, sebuah kota dapat mengonsumsi sekitar dua pertiga dari jumlah total energi di seluruh dunia dan dapat menghasilkan emisi gas rumah kaca sebesar 70% yang sebagian besar dihasilkan oleh sektor industri, konstruksi, dan transportasi. Melihat hal tersebut, Asia-Pasific Economic Cooperation (APEC) menginisiasi pembentukan proyek Low-Carbon Model Town (LCMT) yang bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang nyaman dengan bangunan, transportasi, dan sistem tenaga hemat energi dan rendah emisi.

Di Indonesia, Banda Aceh terpilih sebagai salah satu kota penerapan prinsip-prinsip Low Carbon pada Simposium APEC LCMT. Bekerja sama dengan Pemerintah Kota Banda Aceh, SAPPK ITB memandu terciptanya kebijakan model kota rendah karbon, khususnya Bangunan Gedung Hijau serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya kota rendah karbon. “Kami ingin membantu Pemerintah Kota Banda Aceh agar bisa menyusun kebijakan maupun mengimplementasikan Konsep Bangunan Hijau,” papar Tubagus.

Disamping membantu pembentukan LCMT, SAPPK ITB membantu mengevaluasi skema penghijauan kota di Indonesia. Hasil dari studi tersebut berupa rekomendasi terkait dengan arahan strategis pengembangan Ruang Terbuka Hijau (RTH) di kota-kota yang ada di Indonesia. “Tantangan terberat dalam hasil evaluasi kami adalah bagaimana kota-kota di Indonesia dapat menuangkan gagasan ini ke dalam peraturan kebijakan yang lebih spesifik sesuai dengan konteks kota masing-masing,” ujar Dr. Zaini.

Penelitian terakhir berkaitan dengan pengkajian elemen lanskap terhadap kenyamanan thermal sepanjang jalur pejalan kaki, serta pemetaan konektivitas jalur pejalan kaki dengan elemen hijau kota di Kota Bandung. Hasil dari riset tersebut menghasilkan kriteria pemilihan vegetasi dan lokasi tanam untuk terciptanya elemen hijau kota. “Diharapkan studi ini bisa berkontribusi terhadap perencanaan infrastruktur hijau kota,” tutup Medria.

  • Penulis: Admin Kanal31

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ternyata Rangking 1 Versi SINTA 2024 Bukan UIN Jakarta, Melainkan UIN Bandung 

    Ternyata Rangking 1 Versi SINTA 2024 Bukan UIN Jakarta, Melainkan UIN Bandung 

    • calendar_month Rab, 1 Jan 2025
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    BANDUNG, KANAL31.COM — Mengawali tahun 2025 UIN Sunan Gunung Djati Bandung menempati ranking satu (top score) jurnal Science and Technology Index (SINTA) di lingkungan Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN) untuk tahun 2024. Rektor Rosihon Anwar melalui Wakil Rektor I Dadan Rusmana menyampaikan capaian prestasi yang membanggakan ini berdasarkan data dari laman https://sinta.kemdikbud.go.id/affiliations?page=2&q=islam yang diakses pada […]

  • Mahasiswa UIN Bandung Jadi Fasilitator Peer Group Latihan Penulisan Artikel Ilmiah

    Mahasiswa UIN Bandung Jadi Fasilitator Peer Group Latihan Penulisan Artikel Ilmiah

    • calendar_month Sen, 25 Apr 2022
    • account_circle Admin Kanal31
    • 0Komentar

    SPI-BANDUNG Ada hal yang dapat mempersatukan di dalam anggota komunitas, yakni tujuan bersama. Penguatan publikasi artikel ilmiah mahasiswa relevan menjadi tujuan bersama seluruh Fakultas Ushuluddin di lingkungan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) Kementerian Agama Republik Indonesia. Belum lama ini, pelatihan penulisan artikel ilmiah untuk mahasiswa berlangsung di Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam (FUSHPI) UIN Raden […]

  • Menjaga Nilai Agama di Era Digital dan Algoritma

    Menjaga Nilai Agama di Era Digital dan Algoritma

    • calendar_month Kam, 5 Jun 2025
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    BANDUNG Kanal31.com — Program Studi Agama-Agama Fakultas Ushuluddin dan Program Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati Bandung bekerja sama dengan Esoterika Fellowship Program menggelar Kuliah Umum bertajuk “Agama sebagai Warisan Kultural Milik Bersama: Agama dan Makna Hidup di Era Algoritma” yang berlangsung di Aula Selatan, Lantai 4, Gedung Pascasarjana UIN Bandung. Dengan menghadirkan dua narasumber utama, […]

  • Ini Soal Kebertubuhan. Apa Maksudnya?

    Ini Soal Kebertubuhan. Apa Maksudnya?

    • calendar_month Rab, 17 Agu 2022
    • account_circle Admin Kanal31
    • 0Komentar

      Dr Radea Juli A Hambali, MHum, Wakil Dekan I Fakultas Ushuluddin UIN Sunan Gunung Djati Bandung   Dalam arus kehidupan normal sehari-hari, kita jarang menyoal, menyadari bahkan memikirkan keberadaan tubuh kita. Tangan. Kaki. Kepala. Mulut, dan bagian-bagian lainnya, seluruhnya seumpama bergerak secara mekanis. Baru ketika bagian tertentu tubuh kita sakit, kita mulai menyadari dan […]

  • Selamat! Pemkot Bandung Sabet Penghargaan Indeks BerAKHLAK Terbaik dari Kemenpan RB

    Selamat! Pemkot Bandung Sabet Penghargaan Indeks BerAKHLAK Terbaik dari Kemenpan RB

    • calendar_month Rab, 11 Des 2024
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    KANAL31.COM BANDUNG — Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung meraih Penghargaan Indeks BerAKHLAK Terbaik Kategori Kota dalam ASN Culture Festival 2024 yang di gelar Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) di Jakarta, Selasa 10 Desember 2024. Pemkot Bandung berhasil meraih dengan skor 82,9 persen. Adapun pengukuran yang dilakukan adalah melalui survei Indeks BerAKHLAK dan […]

  • MMR UIN Bandung Bahas Stabilitas Keamanan Pasca-Pemilu, Strategis TNI-Polri dan Perspektif Keislaman

    MMR UIN Bandung Bahas Stabilitas Keamanan Pasca-Pemilu, Strategis TNI-Polri dan Perspektif Keislaman

    • calendar_month Kam, 12 Des 2024
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    KANAL31.COM BANDUNG — Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati Bandung kembali menjadi tuan rumah diskusi Madrasah Malam Raboan (MMR), kali ini mengusung tema “Stabilitas Keamanan Pasca-Pemilu” Rabu (11/12/2024). Acara yang berlangsung secara interaktif ini menghadirkan sejumlah akademisi, mahasiswa, dan tokoh penting, dengan jumlah peserta mencapai 35 orang. Diskusi dimulai pukul 16.00 WIB dengan sesi pembukaan yang […]

expand_less