Sabtu, 31 Jan 2026
light_mode
Trending Tags
Beranda » HEADLINE » Audiensi dengan Rektor, Inilah Prestasi JDIH UIN Bandung yang Membanggakan

Audiensi dengan Rektor, Inilah Prestasi JDIH UIN Bandung yang Membanggakan

  • account_circle Tim Redaksi
  • calendar_month Sab, 11 Okt 2025
  • comment 0 komentar

BANDUNG anal31.com – Pengurus Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) UIN Sunan Gunung Djati Bandung melakukan audiensi dengan Rektor Prof. Dr. H. Rosihon Anwar, M.Ag., didampingi Wakil Rektor I Prof. Dr. H. Dadan Rusmana, M.Ag di Gedung O. Djauharuddin AR, Jumat (10/10/2025).

Turut hadir dalam pertemuan terbatas tersebut Wakil Dekan I Dr. H. Chaerul Saleh, M.Ag., dan Wakil Dekan II Dr. H. Ateng Rohendi, M.Pd.

Ketua JDIH UIN Bandung, Hj. Dewi Mayaningsih, S.H., M.H., menjelaskan audiensi ini merupakan ajang silaturahmi sekaligus laporan kegiatan dan penyampaian langsung piala serta piagam penghargaan yang baru diraih.

“Alhamdulillah, tiga penghargaan ini menjadi bukti nyata kerja keras tim JDIH UIN Bandung dalam mewujudkan tata kelola dokumentasi dan informasi hukum yang profesional, transparan, dan bermanfaat bagi sivitas akademika,” jelasnya.

Data terbaru pada hari Senin (29/9/2025), JDIH UIN Bandung berhasil menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih tiga penghargaan pada Ajang Apresiasi JDIH Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2025, yakni:
a. Juara I Kategori Anggota JDIH Perguruan Tinggi dengan Dukungan Terbanyak Tahun 2025
b. Juara II Kategori Anggota JDIH Pengelola Media Sosial Terbaik Tahun 2025
c. Juara II Kategori Anggota JDIH Perguruan Tinggi Terbaik Tahun 2025

Menurutnya penghargaan ini menjadi motivasi bagi JDIH UIN Bandung untuk terus berinovasi. “Ke depan, kami berencana mengintegrasikan website JDIH dengan sistem E-Serat, agar proses dokumentasi seluruh persuratan dan produk hukum di lingkungan UIN Bandung bisa lebih cepat, tertib, dan mudah diakses,” bebernya.

Rektor UIN Bandung, Prof. Rosihon Anwar, menyambut baik capaian dan inisiatif tersebut. “Pada prinsipnya, kami mendukung penuh setiap program yang berorientasi pada kemajuan dan tata kelola kampus yang lebih baik. Prestasi ini diharapkan menjadi inspirasi bagi unit-unit lain untuk terus berinovasi,” tegasnya.

Sebagai penutup Guru Besar Ilmu Tafsir ini mengingatkan pentingnya sinergi antarunit dalam membangun ekosistem kampus yang akuntabel dan berintegritas. “Semoga capaian ini menjadi langkah awal untuk memperkuat budaya tertib administrasi dan transparansi hukum di lingkungan UIN Sunan Gunung Djati Bandung,” pungkasnya.

  • Penulis: Tim Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jari dan Kebenaran

    Jari dan Kebenaran

    • calendar_month Ming, 9 Nov 2025
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    BANDUNG kanal31.com — Ini zaman “post truth”, begitu para pemikir menyebutnya. Sebuah zaman ketika emosi lebih dipercaya ketimbang fakta. Kebenaran objektif dikesampingkan, ukuran benar dan salah disepelekan. Dalam lanskap ini, budaya “berbagi” (share) menemukan lahannya yang paling subur. Hanya dalam hitungan detik, sebuah informasi bisa tersebar luas, bukan karena ia benar, tapi karena ia menyentuh […]

  • Saatnya Jurnalis Perkuat Literasi Digital Masyarakat

    Saatnya Jurnalis Perkuat Literasi Digital Masyarakat

    • calendar_month Sen, 10 Nov 2025
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    LOMBOK kanal31.com — Staf Khusus Menteri Agama Ismail Cawidu mengungkapkan rendahnya tingkat literasi digital masyarakat Indonesia berpotensi memicu penyebaran hoaks, ujaran kebencian, dan manipulasi informasi di ruang digital. Hal ini ia sampaikan dalam Media Gathering Publikasi Media “Transformasi Layanan Menuju SDM Hindu yang Unggul” di Lombok. “Kalau ditanya bagaimana kebijakan komunikasi di Indonesia, saya menyebutnya open […]

  • Yuk Ikutan Beasiswa Cendekia Baznas 2024

    Yuk Ikutan Beasiswa Cendekia Baznas 2024

    • calendar_month Rab, 31 Jul 2024
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    KANAL31.COM — Beasiswa Cendekia BAZNAS merupakan program BAZNAS yang memiliki tugas menyediakan dana pendidikan demi terjaminnya keberlangsungan program pendidikan sebagai pertanggungjawaban antar generasi dan menyiapkan generasi penerus bangsa yang memiliki kedalaman ilmu pengetahuan, akhlak yang luhur, unggul dan berdaya saing. Untuk itu, Kami mengundang mahasiswa UIN Maulana Malik Ibrahim Malang yang memenuhi kriteria untuk mendaftar […]

  • Rektor UIN Bandung Rawan Gugatan Hukum?

    Rektor UIN Bandung Rawan Gugatan Hukum?

    • calendar_month Rab, 5 Apr 2023
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    kanal31.com- Masa jabatan Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung berakhir pada 23 Juli 2023. Prof Mahmud, yang saat menjabat Rektor UIN Bandung, dipastikan tidak lagi mencalonkan karena periode saat ini adalah periode ke-2. Kendati begitu, hingga saat ini belum ada tanda-tanda pihak UIN Bandung melakukan persiapan Pemilihan Rektor untuk periode 2023-2027. Bahkan […]

  • Agus Akmaludin, Kualitas Tidak Akan Pernah Tertukar

    Agus Akmaludin, Kualitas Tidak Akan Pernah Tertukar

    • calendar_month Kam, 18 Agu 2022
    • account_circle Admin Kanal31
    • 0Komentar

    KANAL31.COM Namanya Agus Akmaludin, urang Cicalengka Kabupaten Bandung, dulu mahasiswa saya beberapa semester. Di kelasnya, paling dewasa dan paling pintar. Ada 2 orang, satu lagi Ari Ganjar, yang melakukan penelitian sangat serius tentang ulama Sunda abad-19 di Cimahi, yang memiliki ajaran tasawufnya sendiri. Lokasi pesantren rintisan ulama itu diabadikan menjadi Jalan Pesantren, di Cibabat Cimahi. […]

  • Inilah Cara UIN Bandung Kuatkan Jurnal Agar Terakreditasi

    Inilah Cara UIN Bandung Kuatkan Jurnal Agar Terakreditasi

    • calendar_month Rab, 25 Mei 2022
    • account_circle Admin Kanal31
    • 0Komentar

      SPI-BANDUNG Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LP2M) UIN Sunan Gunung Djati Bandung bekerjasama dengan Rumah Jurnal UIN Sunan Gunung Djati Bandung menggelar Workshop Penguatan Jurnal yang dibuka oleh Wakil Rektor II, Prof. Dr. H. Tedi Priatna, M.Ag., di Hotel Shakti, Rabu (25/05/2022). Yoga Dwi Arianda, ST., Kepala Seksi Jurnal Imliah Nasional, Busro, S.Ud, […]

expand_less